Jakarta – Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil melaju ke babak kedua setelah menghentikan perlawanan pasangan Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee. Dalam pertandingan berdurasi 61 menit yang berlangsung di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Selasa (16/1), Fajar/Rian menang tiga gim 16-21, 21-15, 21-13.
Fajar pun mengucap syukur dapat melewati dan memenangi laga melawan pasangan negeri jiran tersebut. “Alhamdulillah bisa melewati pertandingan hari ini dengan kemenangan. Di gim pertama lawan bermain dengan cepat dan bertenaga, kami agak kaget dengan hal itu. Tapi di gim kedua dan ketiga kami mencoba melawan dengan mengubah pola seperti banyak bermain drive panjang dan menguatkan pertahanan,” jelasnya kepada tim Humas dan Media PP PBSI.
“Di gim ketiga, kepercayaan diri kami sudah meningkat dan mereka balik tertekan,” kata pemuda asal Bandung, Jawa Barat ini.
Sementara, Rian menyatakan, “Setelah interval gim ketiga, kami sebenarnya tidak mengendurkan serangan tapi memang banyak pengembalian kami yang tanggung. Alhamdulillah kami bisa tetap fokus dan memperbaiki itu sampai poin terakhir.”
Pada kesempatan tersebut, Fajar juga sempat mengemukakan insiden kecil saat kok pengembaliand dari lawan yang mengenaihidungnya. Tapi sudah aman. Hal itu biasa terjadi dan dia pun tidak sengaja. Oke saja,” tanggapnya.
Di babak selanjutnya, Fajar/Rian, unggulan keenam pada turnamen ini, akan berhadapan dengan Rasmus Kjær/Frederik Søgaard. Duo Denmark tersebut menang atas Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan skor 21-18, 21-19 dalam laga berdurasi 47 menit.
“Di babak 16 besar, kami harus lebih mengurangi kesalahan sendiri. Adaptasi dengan lapangan juga harus lebih bagus lagi. Mengingat cuaca yang dingin menyebabkan laju shuttlecock agak lambat. Berbeda dengan di Malaysia Open pekan lalu,” kata Fajar. (*)